EVENT

CORE CIPETE : Hunian Hybrid 0 meter dari stasiun MRT dan 15 menit dari Jantung Ibukota.

CORE CIPETE, merupakan hunian hybrid dan office yang siap menjadi impian para millenials. Lokasinya nol meter dari stasiun MRT Cipete Raya dan cuma 15 menit dari jantung Ibukota! Millenials Startup, yuk siap-siap diskusi, kolaborasi dan berinovasi di CORE CIPETE.

Hi teman-teman.. Long time no see! Maafkan jarang update karena kerjaanku sedang menumpuk banget! Huhuhu rindu menulis! And now it’s time!! It’s time!!

Yuhuuuu,

Kali ini aku kembali menulis untuk kasih info kamu tentang hunian baru yang punya akses yang amazing! Dan gak hanya sekedar hunian biasa lho .. tempat ini bisa juga digunakan untuk bekerja, berinteraksi dan berkolaborasi dengan sesama pengguna .. Seru ya! Terintegrasi dengan baik dong ya! Oh iyaaa ..

Nah,

Jadi minggu lalu aku diundang untuk mencoba sendiri bagaimana mudahnya hunian ini dijangkau dari pusat kota yaitu Bundaran HI .. incredible, guys! It’s really-really true lho hanya 15 menit teng!

Apa sih nama hunian itu? As I wrote on the title ya kan .. CORE CIPETE! Sesuai namanya tentu saja itu ada di kawasan Cipete donk! Daaann .. yang bikin amazing adalah itu benar-benar 0 km dari stasiun MRT Cipete Raya! Penasaran kaaaan sama hunian ini ?

TENTANG CORE CIPETE

Teman-teman, aku akan sedikit menceritakan tentang CORE CIPETE ya .. sesuai yang aku intip di website, CORE CIPETEFatmawati Jakarta Selatan ini adalah produk baru dari pengembang Bitaro Jaya, Jaya Real Propety melalui anak usahanya Jaya Property Fatmawati. Dengan mengedepankan konsep hybrid antara office dan resindental, CORE CIPETE menawarkan sesuatu yang berbeda bagi generasi masa kini (millenials).

Dan dengan mengusung konsep CORE (Creative Office dan Residence), CORE CIPETE mejawab kebutuhan akan one stop living yang dinamic dan passionate. Apalagi berada 0 meter dari stasiun MRT Cipete Raya, wow, CORE CIPETE akan otomatis jadi pusat pertemuan baru di daerah Cipete yang termasuk busy area di Ibukota.

HANYA 15 MENIT DARI STASIUN MRT BUNDARAN HI

Aku dan 14 orang blogers dan influencers, berkumpul di Mother Monster Plaza Indonesia jam 10 pagi untuk sarapan. Lalu , kira-kira jam11 siang, kami diboyong menuju Cipete menggunakan MRT yang bakalan membawa kami ke lokasi CORE CIPETE. Kami semua diminta untuk membuktikan sensasi cepat dan praktisnya bolak-balik dari CORE CIPETE ke Bundaran HI sebagai pusat kota Jakarta.

Aku sudah beberapa kali cobain MRT dan happy banget sekarang bisa super nyaman menggunakan fasilitas transportasi massal yang senyaman ini. Sudah sering bolak balik Bundaran HI-Lebak Bulus Grab dan yes! Super comfy! Juga ekonomis dan efisien!

Kami membuktikan untuk sampai CORE CIPETE benar-benar Cuma menempuh waktu cepat loh guys! Is that amazing?? Jadi beneran .. naik MRT Cuma 15 menit ke Cipete dari pusat ibukota Jakarta!

The Red Corner by CORE CIPETE : CREATIVE OFFICE & RESIDENCE

Keluar dari kereta gampang banget untuk menuju ke CORE CIPETE cukup cari pintu exit : Jl RS Fatmwati RS Setia Mitra. Itu nanti langsung tap tiket keluar dan ke arah kanan .. sudah terlihat deh warna merah di bawah .. makanya namanya The Red Corner by CORE Cipete yah.. warnanya memang Merah dan ada di hook pjok jalanan. So eye catching! Karena masih pembangunan, jadi baru nampak office dan co working space-nya The Red Corner by CORE Cipete  .. So praktis kaaann .. ^_^

Lihat kanan bawah.. Itu dia The Red Corner by CORE Cipete

Kami disambut baik oleh Ibu Arum selaku GM Jaya Property dan seluruh staff dan berfoto di depan .. lalu dipersilakan masuk. Di dalam sudah ada musik akustik dan wow .. ada apaan nih, pikirku, saat melihat peralatan melukis haha seru banged ..

Suka banget sama desain bangunan maupun interior di dalamnya .. Industrial, modern dan ergonomis. Kamu bisa lihat beberapa foto di bawah ini untuk melihat real look-nya saat event lalu ..

Dalam acara kemarin, ada 4 orang dari CORE CIPETE dan partners yang berbicara di depan, menarik sekali karena ini berarti ada beberapa pihak yang berkolaborasi untuk ‘menghidupkan’ tempat ini. Keempat orang tersebut adalah Ibu Arum GM Jaya Property dan Bapak Muh dari Kolega, juga Bapak Hanif dan Andri dari Lits by Walking Drums. Hmmmm… mendengar 3 nama ini aja sudah tahu ini tempat lengkap dari hunian, office hingga meals .. wow! Perfect!

Bu Arum dari Jaya Property menceritakan kepada kami semua bahwa hunian hybrid dan residental CORE Cipete ini dikembangkan di lahan seluas 2600m2 dengan membangun 199 unit CORE. Unit ini akan menjadi pilihan hunian maupun pusat kegiatan bagi para professsional di bidangnya. Adapun yang menjadi target dalam pemasaran produk CORE Cipete adalah millenials, enterpreneurs, professionals dan startup karena akan menawarkan ambience yang berbeda dari produk sejenis di pasaran.

Bu Arum menambahkan, “Dengan adanya CORE CIPETE ini diharapkan akan menjadi oase untuk menjawab kebutuhan generasi akan wadah diskusi untuk berkreasi dan berinovasi. Desain facade bangunan yang modern disertai ‘green arsitektur’ yang menciptakan nuansa cozy dan dinamic pada bangunan”

CONNECT, COLLABORATE, CONVENIENTLY

Tagline CORE CIPETE gak tanggung-tanggung lho! Mengklaim diri mampu memberikan 3C yaitu Connect, Collaborate, Conviniently memang tentunya akan jadi andalan anak muda millenials. Bercerita lebih banyak, Bu Arum mengungkapkan tentang concern CORE CIPETE pada tagline-nya, yaitu :

CONNECT

>> Lokasinya yang nol meter dari stasiun MRT Cipete Raya membuat CORE CIPETE mudah terhubung dengan dunia luar.

>> Nantinya akan dibangun skybridge yang akan menuntun pengunjung langsung ke CORE CIPETE dari pintu keluar stasiun MRT.

COLLABORATE

>> Dewasa ini, anak-anak muda millenials dan startup lebih banyak menyukai kolaborasi daripada pekerjaan yang konvensional. Karenanya kemudahan untuk bertemu banyak professionals di banyak bidang di CORE CIPETE ini akan banyak memberikan peluang bagi mereka untuk saling berkreasi dan berkolaborasi menghasilkan sebuah inovasi.

CONVENIENTLY

>> Tempatnya sangat nyaman karena ini adalah hunian hybrid sekaligus office. Sebuah hunian yang bisa juga digunakan sebagai personal office dengan desain ergonomis.

KOLEGA co working space berkolaborasi dengan CORE CIPETE

Siapa sih yang tidak tahu kolega ? Jauh sebelum menjamurnya coworking space di Jakarta, Kolega sudah eksis dimana-mana .. Bahkan aku sempat berlangganan di Kolega lho! Aku daftar di kawasan karet gak jauh dari Mall Ambassador .. Seneng banget bisa ketemu lagi di sini, Kolega ini selalu memberikan penawaran menarik untuk penggunanya.

Pak Muh dari Kolega mantap erbicara tentang fasilitas di co-working COPE CIPETE ini, “Setiap startup yang menyewa di sini harganya sudah termasuk wifi, free coffee and drinks, juga bisa fotokopi dan print di sini. Selain itu akan selalu ada community event supaya antar member bisa saling kenal dan siapa tahu bisa berkolaborasi”

Penasaran kan kenapa Kolega mau berkolaborasi dengan CORE CIPETE? Menurut Pak Muh, antara Kolega dan CORE CIPETE memiliki persamaan value, dan dalam hal ini sebagai one stop solution bagi generasi muda. Yaitu ada hunian residental, juga ada office dan coffee shop yang menawarkan kopi dan makanan. Tiga komponen utama yang menarik anak mudah jaman now untuk menjalani hidupna bukan … ?

Lalu.. apakah ini berarti Kolega dan CORE CIPETE akan membuat kolaborasi khusus untuk anak millenials Jakarta ? Well .. Pak Muh dan Bu Arum ternyata sudah pernah berkolaborasi membuat event di cabang Antasari dan itu terjadi sebelum berpartner di CORE CIPETE. Apalagi nanti setelah sudah bersatu begini pasti akan banyak event menarik untuk para millenials! Kita tunggu saja ya, teman-teman ..

LITS by Walking Drums : Maju Bareng!

Dari Jaya Property dan Kolega sudah angkat bicara, lalu bagaimana dengan LITS By Walking Drums ? Nah .. Pak Hanif dan Pak Andri sepakat untuk bergabung dengan CORE CIPETE tentu saja karena lokasinya yang sangat connected dengan dunia luar dan yakin bahwa tempat ini akan ramai. Bahkan aku lihat sampai sekarang di instagram storiesnya setiap harinya ada saja lho pesanan makanan dari sekitar CORE CIPETE. Whoaa .. Dan sudah cobain juga beberapa menunya terutama kopi dan ricebowlnya itu SEDAP!

Jadi .. Lits By Walking Drums ini merupakan Coffee Shop yang menyediakan kopi dan dish. Konsepnya ready to go, jadi .. member Kolega CORE CIPETE bisa mampir sebelum, di sela-sela maupun setelah waktu kerja untuk menyegarkan pikirannya. Saranku ya gaes .. Bawalah tumbler kamu sendiri supaya kita bisa meminimalisir sampah cup. Plus .. siapa tahu nantinya akan ada diskon khusus bagi pelanggan yang bawa tumblernya sendiri. Hehehehe

PERESMIAN PEMBUKAAN THE RED CORNER BY CORE CIPETE – FATMAWATI

Yuhuuu .. Selesai mendengar penjelasan, waktunya untuk seru-seruan menyambut pembukaan resmi CORE CIPETE. Keempat narasumber tadi, ada Bu Arum, Pak Muh, Pak Hanif dan Pak Andri bersiap ke depan dan akan bersama-sama memencet tombol merah untuk membunyikan sirine tanda resmi dibukanya CORE CIPETE.

UNIT TOUR – CORE CIPETE

Nah …

Selesai  peresmian, waktunya untuk tur melihat ruangan yaaaa.. Ada 1 unit yang siap dilihat calon pembeli. Ini unit studio .. Tetapi sebenarnya CORE CIPETE memiliki 3 macam unit yang siap dipasarkan.

Untuk yang kami lihat saat tour kemarin adalah unit studio .. cantik dan ergonomis! Ini beberapa real photo-nya yah!

3 UNIT dari PRODUK  CORE CIPETE

STUDIO

Size : 30 m2,

Harga mulai dari 1 Milyar Rupiah,

Jumlah 172 Unit

Detailnya sebagai berikut :

WORKSHOP

Size : 60 m2,

Harga mulai 2 Milyar Rupiah,

Jumlah 18 Unit

Detailnya sebagai berikut :

QUARTER

Size : 90m2

Harga mulai 3 Milyar Rupiah,

Jumlah 8 Unit

Detailnya sebagai berikut :

Catatan :

All photoz source : website core cipete

Berikut aku share catatan yang tertulis di brosur yah teman-teman .. sebagai sumber dari aku melampirkan detail unit plan di atas :

Gambar di atas merupakan karya ilustrasi dan dibuat berdasarkan kondisi pada masa persiapan. Perubahan dapat terjadi sewaktu-waktu dan merupakan hak penuh developer. Semua rancangan dan ukuran merupakan prakiraan. Perhitungan akan disesuaikan dengan ketentuan persyaratan instansi terkait. Materi promosi ini tidak dapat menjadi bagian dari penawaran penjualan, perjanjian tertulis maupun pembuktian hukum lainnya.

Yang menarik dari setiap unitnya adalah memiliki spesifikasi yang WOW banget, yaitu :

INTERIOR (UNIT)

Lantai : Hoogeneus Tile

Dinding : Bata Ringan

Plafond : Gypsum

Pintu : Hollow Core Door

Jendela : Alumunium

Daya Listri :

Studio 2200 watt

Workshop dan Quarter 5500 watt

TOILET (UNIT)

Sanitary : Setara TOTO

Lantai : Homogeneus Tile

Dinding : Bara Ringan & Homogenous Tile

Plafond : Gypsum

CARA BAYAR UNIT CORE CIPETE

Buat kamu yang tertarik sama unit di CORE CIPETE, ada beberapa opsi cara membayar sebagai berikut :

  • Cash Keras
  • Tunai Bertahap : 12x, 24x, 36x, 48x
  • KPA dengan DP 20% dan DP 30% lalu dicicil hingga 24x

Cukup menarik ya .. ada banyak opsi pembayaran ..

Pembayaran NUP 5 Juta (refundable) atau ada Booking Fee 15 juta (bisa langsung pilih unit)

Catatan:

Update harga di atas per Oktober 2019 yah, teman-teman … Harga, ketersediaan unit dan cara pembayaran dapat berubah sewaktu-waktu.

CONTACT CORE CIPETE :

Gimana .. Penasaran sama detail harga dan unitnya ?

Tenang .. kan kubagi kontaknya untukmu, teman-teman hehehe … Kunjungi showroom CORE CIPETE di peta berikut :

Patokannya apa ? Ya Stasiun MRT Cipete Raya di sisi exit Jl RS Fatmawati – RS Setia Mitra

Email : [email protected]

Website : www.core-cipete.com

Instagram @corecipete

Seneng deh diundang ke opening CORE CIPETE minggu lalu .. karena jadi bisa tahu experience tentang fasilitas di sana .. juga dapat goodie bags yang isinya banyak banget!

Ini ada beberapa foto untuk kamu yang penasaran sama detail nya The Red Corner by CORE Cipete. Enjoy!

Dann.. Saatnya kuucapkan thank you untuk semua pendukung acara yang bikin kami semua happy 

Thanks HEIRESS HOME untuk West Georgia fragrance diffucer .. aromanya enak banget! Punya aku ini aromanya campuran dari mawar inggris, balckcurrant dan amber musk! Seperti infinity lautan pasifik! Dan ada aroma sandalwood juga .. sumpah rileks banget! Aku pun jadi penasaran sama aroma lainnya hihihi…

Thanks juga MOTHER MONSTER Plaza Indonesia untuk yummy breakfast-nya ! Aku menikmati makanan pagiku dengan happy! Ada Ice Cappucino dan Matcha Cake, yums!

Thanks juga, Bartega Studio … Happy bisa melukis di atas kanvas for the first time in my life! Haha .. hasilnya seperti ini, teman-teman .. not bad kan ya wkwkkwkw ..

Thanks juga tentunya untuk Lits By Walking Drums for the coffee and meals of our lunch! Super Delicious!

Last but not least … Thanks CORE CIPETE dan Kolega dan for inviting us! Pasti unitnya laris manis! Semoga lancar pembangunannya .. Can’t wait to see the building for real and stay connected with everyone!

Itu dulu yang bisa Sofi ceritakan kali ini, teman-teman .. Sampai jumpa di tulisan berikutnya yaaaa.

Love, Sofia Dewi

Comments are closed.