COLLABORATION · EDUKASI · LOCAL BRAND

Tips jitu dari Ninja Xpress untuk Memaksimalkan Bisnismu secara Gratis dengan Menggunakan Facebook!

Halo, teman-teman! Bagaimana harimu menjalani Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat yang sudah dilakukan sejak 3 Juli 2021 lalu? Pastinya ini bukan keputusan yang mudah untuk diambil juga ya, mengingat banyak sekali UMKM yang harus menghentikan banyak kegiatan offline-nya untuk mengganti dengan kegiatan online. Tetapi sebagai masyarakat dunia yang sudah memasuki era digital dengan industry 4.0 sudah pasti kita seharusnya terbiasa dengan pemasaran online. Lalu bagaimana kalau kita belum terbiasa dengan digital marketing? Tenang, jangan berkecil hati dulu, karena aku membawa kabar gembira untuk teman-teman UMKM di seluruh penjuru negeri ini.

Tantangan Ekonomi di Pandemi 2021

Sudah hampir 2 tahun, pandemic covid-19 menghantam negeri ini, oh tidak hanya Indonesia, tetapi seluruh dunia. Tidak hanya Negara berkembang seperti kita yang mengalami penurunan pendapatan, bahkan Negara maju-pun demikian. Ada banyak sekali hal yang berkebalikan dari rencana pemasaran kebanyakan pengusaha yang harus dilakukan demi untuk survive! Ada banyak sekali toko harus ditutup untuk mengurangi mobilitas ataupun untuk mengurangi cost. Tetapi.. Tenang, tetap tenang, kita tidak sendiri! Tenang, ini belum berakhir!

Akupun memiliki usaha yang harus aku kurangi pergerakannya karena mau tidak mau aku harus mengurangi resiko diri dan keluarga juga karyawan (meski hanya sedikit), kami harus survive! Banyak hal yang harus dipikirkan masing-masing pengusaha, di antaranya :

  1. Bagaimana supaya tetap sehat dan selamat?
  2. Bagaimana supaya tetap bisa jualan?
  3. Bagaimana supaya customer tetap bisa menerima produk seperti biasa?
  4. Bagaimana supaya kita bisa tetap survive, karena UMKM yang survive di pandemi juga bisa menyelamatkan ekonomi Negara dan semua akan happy ending!

Perubahan Cara Berjualan dari Offline menjadi Online!

Aku percaya, teman-teman UMKM pasti sering mendengar tentang digital marketing atau pemasaran secara digital bukan? Mungkin sebagian dari teman-teman berpikir bahwa pemasaran digital itu membutuhkan keahlian  khusus dan harus membayar jasa orang lain yang lebih ahli. Betul begitu?

Ada benarnya, sih, pendapat teman-teman tentang digital branding itu, tapi, tidak semuanya benar ya .. eh, maksudnya gimana?

Jadi begini, teman-teman ..

Memang benar bahwa untuk melakukan sebuah perencanaan pemasaran secara digital itu dibutuhkan sebuah keahlian dan membutuhkan para ahli, tetapi, kita bisa lho melakukannya sendiri, tidak harus bayar mahal dan tidak harus mempekerjakan orang baru. Sebagai orang yang mau membuat sebuah usaha dan mau bekerja, tentu kita semua mau belajar dong … ? Nah! Ayo! Ini waktunya kita mengasah keahlian berjualan online!

Aku mau kasih lihat beberapa data dari We Are Social, sebuah PR Agency di Eropa, tentang pemakaian sosial media dan juga tentang minat belanja online masayarakat Indonesia. Aku berharap, ini bisa membangkitkan semangat teman-teman semua untuk memikirkan metode digital marketing.

Dari data di atas terlihat bahwa pertumbuhan pengguna internet di Indonesia ada 10 juta pengguna lho dalam 1 tahun dan 99,1% di antaranya menggunakan handphone. Itu artinya, peluang besar bagi para pengusaha lokal untuk berjualan karena sebagian besar masyarakat Indonesia menggantungkan hidupnya dengan internet dalam genggaman.

Tidak jauh-jauh dari internet, kita bisa lihat data di atas, ada berapa banyak sih budget yang dihabiskan orang Indonesia secara keseluruhan untuk berbelanja online? Banyak lho teman-teman! Lihat saja .. lebih dari 3 juta rupiah di tiap kategori, mulai dari fashion, elektronik, makanan, personal care, furniture, mainan, hobby, travel, music digital bahkan video games, jadi jelas sekali ya, berjualan online adalah jawaban dari perbaikan ekonomi para pengusaha lokal Indonesia! Kesempatannya besar! Pasarnya besar!

Memanglah yang namanya manusia itu tidak akan menjadi pintar kalau tidak kecebur, yak an? Apalagi sekarangs aat pandemic, mau tidak mau kita harus bisa belajar dengan cepat! Terlanjur basah di pandemi ini, kita harus merubah kebiasaan berjualan offline menjadi online! Mau cara cepat untuk belajar berjualan online secara gratis tanpa pasang iklan? Caranya gimana? Mau tahu? Sini … sini!

*****

Blog Penuh Wawasan Bisnis Persembahan NinjaXpress.co untuk Pengusaha Lokal Indonesia : Eksis Berjualan di Facebook secara Gratis bersama Ninja Xpress

Selama ini teman-teman pasti sudah menggunakan Facebook untuk kebutuhan pribadi bukan? Jadi sudah tahu banget ya bagaimana sosial media satu  ini bisa membuat banyak berita tersebar. Kita bisa nge-tag teman dan apa yang kita tag itu bisa muncul di wall mereka sehingga teman-teman mereka bisa melihatnya juga. Sungguh sangat mudah untuk menyebarkan sebuah berita bukan?

Pastinya, kita bisa melakukan prinsip yang sama untuk menyebarkan promosi jualan kita sebagai pengusaha atau orang yang bekerja di UMKM dong ya ..

Seperti yang teman-teman bisa lihat di atas ya, ada 173 juta jiwa penduduk Indonesia yang menggunakan Facebook, ini melebihi 50% dari jumlah populasi Indonesia yang mencakup lebih dari 270 juta jiwa ya, teman-teman! Ini adalah bukti bahwa kita bisa mengambil langkah untuk mempercayai facebook sebagai alat berjualan bagi UMKM.

Sudah pernah pakai Facebook untuk pemasaran kok, tapi harus bayar iklan, dan itu mahal! Gak habis-habis gitu, harus terus iklan setiap hari. Penjualan lagi seret, gimana bisa bayar iklan?

Hmmmmmm …

Jadi gini, teman-teman,

Memang benar pasang iklan di facebook itu bisa membuat produk kita jauh lebih dikenal dan lebih luas jangkauannya. Tapi itu bisa dilakukan jika kita ada budget lebih untuk beriklan. Kalau tidak ada budget, ya tidak usah pasang iklan dong!

Lah gimana sih? Berarti gak bisa jualan?

Ya enggak .. ini kan makanya aku mau kasih tahu ke teman-teman kalau ada cara jitu memaksimalkan facebook untuk bisa eksis jualan tanpa keluar uang. Kecuali untuk quota-nya. Ya kalau itu sih iyalah, kan kita pakai data untuk akses Facebook ya … hehehehe..

Aku mau kasih tahu ke teman-teman kalau beberapa hari terakhir, aku sedang menyimak banyak banget tips di Blog Ninja Xpress Obsesi Untuk Negeri.

Aku seneng banget Ninja Xpress membuat blog ini. Ini jelas merupakan bukti nyata bahwa Perusahaan berbasis layanan pengiriman barang ini memiliki program yang sejalan dengan pemerintah untuk meningkatkan perekonomian Indonesia di masa pandemi ini. Kalian juga senang kan kalau masih ada yang peduli sama kita yang sedang membutuhkan bantuan?

Sekilas tentang Ninja Xpress, nih teman-teman, perusahaan karya anak negeri ini hadir di Indonesia sejak tahun 2015, lho! Sudah lama eksis, Ninja Xpress mendukung industri bisnis UKM hingga e-commerce dengan menyediakan solusi layanan pengiriman berbasis teknologi inovatif, yang turut menyelesaikan kerumitan dari proses pengiriman paket. Sudah 6 tahun menghadirkan pilihan fleksibel bagi pelanggan, serta kemudahan sistem yang memungkinkan pelacakan paket secara real-time, pembayaran paket secara cash-on-delivery, serta layanan customer service yang profesional. Dengan pemahaman mendalam terhadap sektor e-commerce dan perdagangan sosial, bersamaan dengan kebutuhan konsumen Indonesia, Ninja Xpress hadir untuk menciptakan solusi pengiriman melalui layanan teknologi yang memadai, serta menjadi solusi yang mampu menjangkau berbagai skala bisnis. Pasti di antara kalian yang membaca tulisan ini, sudah banyak yang memakai jasa mereka juga ya kan?

Nah, karena usaha Ninja Xpress bersentuhan langsung dengan para pengusaha local, pastinya tergelitik untuk membantu lebih dalam! Dengan lebih dari 50% populasi Indonesia yang aktif menggunakan internet, jelas menjadi kabar baik dan landasan keyakinan bahwa pengusaha lokal tetap bisa eksis dan survive di masa pandemic. Blog Ninja Xpress hadir dan difokuskan untuk membantu seluruh UKM di Indonesia agar lebih mudah mengakses informasi, wawasan, dan ide baru seputar bisnis sehingga pelaku UKM bisa mengembangkan bisnisnya lebih mudah. Situs Blog Obsesi Untuk Negeri sejalan dengan misinya untuk mengantarkan sukses bagi UKM negeri, Ninja Xpress memiliki misi untuk menciptakan ekosistem digital guna mendukung pertumbuhan bisnis lokal.

Di dalam situs blog Obsesi Untuk Negeri terdapat kumpulan tulisan dan video menarik yang mengupas tuntas mengenai strategi pemasaran dan branding sebuah usaha, obrolan menarik seputar bisnis yang dibagi oleh mentor-mentor bisnis terpilih untuk mengoptimalkan strategi bisnis. Harapannya, melalui situs Blog Obsesi Untuk Negeri, para pelaku UKM mendapatkan insight dan dapat mengeksplor ide kreatif mereka sebagai pelaku ekonomi untuk mengembangkan dan memperluas bisnisnya dalam segala kondisi.

Tips dan ilmu lain dalam setiap artikelnya sangat mudah untuk diikuti dan kita tidak perlu khawatir akan kegagalan dalam mencoba karena tips-tips itu sudah dilakukan banyak UMKM di Indonesia sebagai pengusaha lokal.Jadi kalaupun belum maksimal saat pertama kamu mencobanya, itu hanyalah permulaan, kita tidak boleh patah semangat dalam belajar ya!

Nah, lebih spesifik tentang bagaimana pengusaha lokal Indonesia seperti kita ini bisa eksis di facebook dengan gratis, bisa kamu baca di artikel blog Ninja Express berikut : Ini Dia 5 Cara Eksis Jualan Di Facebook Tanpa Keluar Biaya.

Dalam artikel tersebut dijelaskan bagaimana pengusaha lokal bisa menekan pengeluaran untuk membuat iklan di facebook, karena ada 5 cara eksis jualan di Facebook tanpa perlu mengeluarkan rupiah! Ingat ya, teman-teman, bahwa dalam dunia digital apa saja bisa diakses dengan mudah. Tidak hanya kita yang bisa mengambil perhatian customer tetapi juga pesaing kita, jadi ya siapa yang paling kreatif dan paling pintar membuat konten, akan memenangkan pertarungan ini.

Di sini juga dijelaskan lebih lanjut bagaimana para pengusaha lokal harus lebih jeli dalam menganalisa, di antaranya:

  1. mengenali competitor atau pesaing bisnis,
  2. mengenal siapa customernya (usianya berapa, pekerjaannya apa, daya beli di kelas mana),
  3. membuat kalimat jualan yang baik dengan menggunakan pendekatan personal ke customer,
  4. bagaimana mengumpulkan testimony positif dari customer yang sudah jadi pelanggan,
  5. bagaimana menulis untuk menjelaskan product knowledge langsung ke customer,
  6. dan lainnya.

Nah biar kalian gak penasaran, mendingan langsung baca sendiri ya! Yuk! Sebelum PPKM berakhir harus sudah bisa terbiasa dengan cara ini karena inilah waktu yang paling tepat ketika semua orang sedang tidak kemana-mana dan mau tidak mau hanya berkutat dengan handphone! Ayo! Ayo!

Keep in touch with NinjaXpress.co

Untuk tahu lebih lanjut bagaimana update Ninja Xpress untuk kepeduliannya pada peningkatan perekonomian negeri ini selama pandemi, kamu bisa follow akun instagram Ninja Xpress juga ya, teman-teman, supaya tidak ketinggalan berita terbarunya.

*****

Terima kasih sudah membaca blogpost ini sampai selesai. Semoga bermanfaat. Ingat ya, teman-teman, jangan pernah patah semangat untuk bisa sehat, selamat dan mempertahankan kebahagiaan diri dan keluarga, karena kita ini manusia kuat! Manusia hebat! Manusia cerdas! Kita tidak akan kalah sama pandemi ini! Ayo kita buktikan sama-sama ya!

Stay safe! Stay Sane! Let’s survive together!

Salam,

Sofia Dewi

Comments are closed.