news

Ketika kucingmu lebih terkenal daripada kamu sendiri

 

Kucing hitam
besar usia 4 tahun namanya Ferrol. Lengkapnya Ferrol McFurry karena dia anak dari kucing persia saya yang sudah meninggal namanya Furry NetNet.

Saat Furry mengandung Ferrol, tidak ada yang tahu, karena cuma seekor kan jadi perutnya tidak terlihat membengkak. Perlakuan kami pada Furry pun biasa, tidak ada yang istimewa dalam artian hal makanan ya Royal Canin atau Proplene saja tidak ada yang lain. Hanya saja, nafsu makannya memang jauh lebih banyak dan sikapnya jauh lebih manja.

Saat mendekati detik-detik melahirkan, Furry mungkin terasa kesakitan, karenanya dia lari kesana kemari bahkan mengejar om saya. Biasanya Furry sangat behave. Beruntung ibu sedang ada di rumah, jadi bisa memperhatikan keanehan itu. Tak berapa lama Furry pendarahan dan akhirnya keluarlah Ferrol. Ibu kaget dan langsung mengejar Furry dan menyuruhnya berhenti kemudian mengelusnya sampai anaknya keluar. Furry pasti kesakitan, sampai kedip kedip dan melet-melet berurai air mata.

Furry melahirkan kitten saat bulan puasa. Dan 1 minggu kemudian adalah Idul Fitri. Semua bersuka cita menyambut hari kemenangan sekaligus anak pertama Furry. Kami sungguh bahagia karena Furry ini susah banget dikawinin. Sudah berapa pejantan angora dan persia dia lukai. Sampai akhirnya dia menyerah pada kucing campuran warna orange yang kami beli dari Tante Yun, namanya momon.

Anak Furry saya kasih nama Ferrol biar tak terlalu jauh dari nama mamanya. Lengkapnya Ferrol McFurry.

 
Saya sudah tidak menyimpan banyak foto Ferrol saat kecil. Ini adalah foto saya dengannya saay saya mudik. Saya tinggal di Jakarta merantau sejak November 2007 dan baru kembali ke rumah pada Oktober 2015. Rencana saya di Jakarta hanya 3 tahun akhirnya berkembang sampai 8tahun.

Ferrol memiliki badan yang besar dan bulu hitam mulus yang panjang dan halus. Karenanya dia sangat terkenal di kampung saya tinggal. Beruntung dikasih kalung merah saat itu jadi tidak ada yang berani menangkapnya karena tahu ada pemiliknya.
Ada cerita seru dari Ferrol ini. 2 tahun awal tidak ada yang tahu Ferrol ini kucing kami. Karena mayoritas Persian Cats yang kami punya selalu di dalam rumah. sesekali saja Ferrol keluar sampai jendela. Tapi kadang bisa kabur entah sampai mana.

Saat arisan ibu sering dengar tetangga membicarakan tentang sosok kucing hitam besar. Bagus banget! Tapi antara kagum apa takut karena perawakannya yang fluffy. Ibu hanya diam meski tahu itu adalah Ferrol yang mereka maksud.

Tak berapa lama saat lebaran banyak tetangga datang ke rumah dan berkenalan dengan Ferrol. Baru sekampung tahu kalau itu milik kami. Sampai sekarang kalau Ferrol main sampai jauh, pasti tidak perlu khawatir karena Ibu akan mendapat laporan Ferrol berada dimana. Bahkan kadang sampai tidur di halaman komplek baru di ujung kampung jauh dari rumah.

Ferrol di 2 tahun awal sangat suka masuk dalam kulkas 😂 entah kenapa. atau di dekat pintu kulkas atau di atas kulkas. mana aja asal di sekitar kulkas hihihi.. sekarang? tidak sama sekali.

 

kucing hitam
ini jutek sekali! lihatlah mukanya! satu-satunya yang menyenangkan dari dia adalah badannya yang berat dan bulunya yang tebal, empuk jadinya. Juga matanya yang mudah fokus ke kamera ❤️ I love it!

 

Ferrol menghabiskan waktu siangnya untuk tidur di sepanjang tempat dia suka. Biasanya di pantry, di bawah kursi, di ember, di atap rumah, atau di teras, mana aja dia suka.

 
 

Muka lempengnya sering membuat saya suka godain dia. Ajakin selfie paling sering.. atau uyel-uyel dia sampai menggeram marah.

   
dia suka takut kalo saya maskeran terutama dengan Glam Glow ini hihihi tapi tetap saja dia mau melihat ke lensa kamera 😋😋 Atau di saat lain saya sedang santai-santai dia ikutan santai di atas saya, dipelukin dan diam saja. Suka-suka mood dia aja 😂

   

Ketika saya pulang ke Jogja, for good.. saya menemukan sedikit kejadian lucu. Antara saya – ferrol dan anak-anak kecil di sekitar rumah.

Suatu hari saya keluar rumah dan mencari Ferrol..

S : “puss puss.. ferrol! pusss”

AK: cari siapa mbak..? kucing ya?

S : iya. lihat?

AK: enggak. yang kucing besar hitam ya?
S : iya. lihat gak?

AK: enggak. tapi itu namanya kerrol mbak.. tadi manggilnya ferrol. salah tau

S : oya? oh.. itu kucing siapa ..?

AK : mbak dewi kan

S : betul. yang kasih nama kucingnya jadinya siapa?

AK : ya mbak dewi lah kan mbak dewi yang punya

S : betul. jadi aku siapa?

AK : ih. ya mbak dewi! masa lupa sama nama sendiri? (mereka ketawa dan saya ikut ketawa)

S : yaudah berarti kalo aku bilang ferrol ya ferrol namanya.

AK: siapa? kucing besar item? bukan mbaaaakk… kerrooolll dibilangin kok ngeyel
hahahahahaa

suka-suka kaulah, nak!

betapa lucunya anak-anak kecil ini.
Saya senang karena banyak yang jagain Ferrol.. waktu berlalu dengan cepat. Semoga semua selalu sehat.

 

Comments are closed.